Apel Farewell and Welcome Parade Tandai Pergantian Kapolres Samosir

Apel Farewell and Welcome Parade Tandai Pergantian Kapolres Samosir


SAMOSIR – Polres Samosir menggelar Apel Farewell and Welcome Parade dalam rangka serah terima kepemimpinan Kapolres Samosir,  yang berlangsung dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Polres Samosir, Senin (12/01/2026).


Apel ini menandai pergantian kepemimpinan dari Kapolres lama AKBP Rina Frillya, S.I.K kepada Kapolres baru AKBP Rina Sry Nirwana Tarigan, S.I.K, sebagai bagian dari dinamika organisasi Polri.


Kegiatan diawali dengan laporan Wakapolres Samosir Kompol Briston AM Napitupulu, S.I.K kepada pejabat Kapolres yang baru, yang disambut dengan iringan tarian adat Batak Tor-tor. Selanjutnya, Kapolres lama AKBP Rina Frillya, S.I.K menyambut Kapolres baru, dilanjutkan dengan jajar hormat serta perkenalan para Pejabat Utama (PJU) Polres Samosir.Apel Farewell and Welcome Parade tersebut dipimpin langsung oleh AKBP Rina Frillya, S.I.K bersama AKBP Rina Sry Nirwana Tarigan, S.I.K. 


Adapun susunan pejabat apel antara lain Perwira Apel AKP Nandi Butar-butar, S.H selaku Kasat Samapta Polres Samosir, Komandan Apel IPDA Jusup Ketaren selaku Kanit Regident Polres Samosir, Pembawa Acara Brigpol Lamtio Sinaga, serta Pembaca Doa Briptu Muharram Syahri.


Rangkaian apel berlangsung khidmat, dimulai dari masuknya Komandan Apel ke lapangan, laporan Perwira Apel, penghormatan pasukan, laporan Komandan Apel kepada Pimpinan Apel, penyampaian sambutan dari pejabat lama dan pejabat baru, doa bersama, hingga apel dinyatakan selesai.


Dalam sambutannya, AKBP Rina Frillya, S.I.K menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh personel Polres Samosir atas dukungan dan kerja sama selama kurang lebih sembilan bulan masa kepemimpinannya.


“Selama sembilan bulan bersama-sama kita menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Samosir. Saya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada seluruh personel atas dedikasi dan semangat dalam menjalankan tugas. Saya berharap ke depan Polres Samosir semakin solid dan kompak di bawah kepemimpinan Kapolres yang baru,” ujarnya.


Sementara itu, Kapolres Samosir yang baru AKBP Rina Sry Nirwana Tarigan, S.I.K dalam sambutannya menyampaikan, apresiasi atas pengabdian AKBP Rina Frillya, S.I.K selama memimpin Polres Samosir.


“Kami mengucapkan terima kasih atas waktu dan dedikasi Ibu AKBP Rina Frillya, S.I.K selama menjabat Kapolres Samosir. Semoga selalu diberikan kelancaran dan semangat dalam menjalankan tugas di Polres Tebing Tinggi. Saya berharap seluruh personel Polres Samosir dapat bersama-sama mendukung pelaksanaan tugas ke depan,” ungkapnya.


Usai apel, sekitar pukul 10.50 WIB, kegiatan dilanjutkan dengan tradisi pedang pora sebagai bentuk penghormatan dan pelepasan Kapolres Samosir lama AKBP Rina Frillya, S.I.K. Tradisi tersebut dihadiri oleh para Pejabat Utama, seluruh personel Polres Samosir, ASN, serta PHL Polres Samosir.


Pergantian kepemimpinan ini diharapkan dapat membawa semangat baru dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Samosir.


Pewarta: Ambrosius Simbolon 

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1